Minggu, 18 Agustus 2013

Pentingnya Olahraga Supaya Tubuh Bugar

Menjaga tubuh tetap bugar dan sehat tidaklah terlalu sulit. Rekomendasi dari para ahli pun tetap sama. Memang perlu niat dan kemauan untuk bisa menjalaninya. Pilihan ada di tangan Anda. Ingin bugar dan sehat hingga tua nanti atau malah sakit-sakitan? Para ahli selalu menyarankan pentingnya hidup sehat. Asupan makanan bergizi yang sehat dan seimbang, cukup istirahat, mengelola stres, dan rutin berolah raga. Semuanya diperlukan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Terkait kebugaran fisik, olah raga maupun aktivitas fisik menjadi salah satu rahasianya. Sebenarnya tidak hanya untuk fisik, menurut Lisa Fenton, ahli kebugaran dari Toronto, seperti dikutip Conodion Living, olah raga akan memberi kesehatan bagi organ tubuh. Jantung misalnya. Mendapat manfaat yang sangat baik dari olah raga atau aktivitas aerobik. Tekanan darah pun demikian. Olah raga rutin akan membantu menurunkan tekanan darah serta mengurangi terbentuknya plak pada arteri jantung. Olah raga ataupun aktivitas fisik terbaik bagi Anda hendaknya termasuk yang disukai. Anda pun menikmati olah raga tersebut. Bisa Dinikmati Mengapa harus memilih aktivitas fisik ataupun olah raga yang disukai? Karena dengan begitu, Anda tidak akan merasa ada paksaan dalam melakukan olah raga. Dan tentu saja, kegiatan olah raga jadi menyenangkan. Seperti yang dijelaskan oleh Dr. Bob Haennel, profesor dan ahli terapi fisik dari University of Alberta, Kanada, hal yang paling penting adalah menemukan aktivitas yang bisa dinikmati dan dapat diakses dengan mudah. 1. Jalan kaki atau lari. Kedua jenis olah raga ini tergolong yang paling populer. Jalan kaki tidak memerlukan peralatan khusus. Olah raga ini pun sempurna bagi pasien penyakit jantung. Sementara itu, lari akan membakar kalori dua kali lipat ketimbang jalan tetapi memberi beban lebih bagi sendi. Hanya saja, bagi mereka yang memiliki masalah kesehatan atau mengalami kelebihan berat badan, ada baiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu. Sedikit saran bagi yang ingin berolah raga lari, belilah sepatu lari terbaik. Untuk mendapatkan sepatu terbaik, berbelanjalah di toko olah raga dan minta bantuan dari petugas untuk mengukur kaki, sekaligus mendapatkan saran sepatu yang cocok untuk kaki dan aktivitas Anda. 2. Selain jalan kaki, berenang juga disarankan. Berenang membuat seluruh anggota tubuh bergerak. Dengan demikian, Anda akan melatih kekuatan otot dan ketahanan tubuh. Bila Anda bermasalah dengan berat badan, kolam renang menjadi tempat yang cocok untuk memulainya. Lebih bersahabat bagi sendi serta menjadi pilihan baik bagi mereka dengan artritis atau masalah tulang. 3. Bersepeda. Anda bisa bersepeda di dalam maupun di luar ruang. Kalau malas berolah raga sendiri, Anda bisa bergabung dengan pusat kebugaran dan ikut kelasspinning. Atau, bersepeda di luar ruang. Menggunakan sepeda statis juga memungkinkan Anda untuk berolah raga di rumah. 4. Sebenarnya, masih banyak jenis olah raga maupun aktivitas fisik lain yang dapat membantu meningkatkan kebugaran dan kesehatan Anda. Berkebun, berlatih yoga, pilates, menjadi cara lain untuk menambah aktivitas fisik. Bermain dengan anak pun dapat menjadi aktivitas fisik yang mengeluarkan keringat. 5. Yang perlu diingat, saat berolah raga, frekuensi yang dianjurkan adalah 3-5 kali seminggu, dengan jumlah waktu 30-60 menit untuk setiap kali berolah raga. Selipkan waktu 20-30 menit untuk aktivitas aerobik. Saat melakukan olah raga, jangan lupakan pemanasan dan pendinginan. Quality advertising. Big traffic. Increase sales. Promote your website. Advertise your product to shoppers.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar